Pages

POPULER POST

Jumat, 22 Juni 2012

10 Fakta Kesehatan dari Makanan dan Minuman

1. Selada air dapat meningkatkan zat besi
Sama seperti daging sapi, selada air dapat memberikan zat besi bagi tubuh kita dan menjadi sumber kalsium yang baik bagi vegetarian. Lima puluh gram selada air sudah menyumbang sepuluh persen masukan kalsium yang disarankan, yang dapat menguatkan jaringan otot dan tulang, termasuk mengatur denyut jantung, aksi otot, dan fungsi saraf.

2. Apel hijau tingkatkan semangat
Riset ilmiah di Smell and Taste Treatment and Research Foundation di Chicago, Amerika Serikat menemukan bahwa aroma hijau dapat meningkatkan
energi dan membangkitkan semangat sevara instan. Selain itu, nutrient-nutrien apel juga membantu meningkatkan produksi serotonin di dalam otak, sejenis zat kimia yang menimbulkan rasa senang dan bahagia.

3. Buah dan sayur membuat awet muda
Hasil riset di Amerika Serikat menunjukkan bahwa wanita mengalami lebih banyak oksidatif, suatu proses molekular yang menyebabkan penuaan, penyakit jantung, dan penyakit kronik lainnya. Dalam risetnya itu, University of California di Barkeley melakukan pemeriksaan darah untuk mengetahui kadar oksidatif pada orang dewasa sehat.
Mereka menemukan kerusakan oksidatif lebih banyak ditemukan pada wanita dibanding pria perokok. Para periset menduga kadar lemak tubuh wanita relatif lebih tinggi daripada pria diduga sebagai sumber radikal bebas.
Untuk menguranginya, para ahli menganjurkan makan dua porsi buah dan tiga porsi sayuran, termasuk multivitamin dan lima ratus mg vitamin C.

4. Jus bit atasi kurang darah saat haid
Karena kehilangan banyak darah saat haid, biasa tubuh terasa lemas. Jus bit sangat baik diminum oleh wanita yang sedang haid sebab mengandung zat besi yang dipakai sebagai bahan untuk memproduksi butir-butir sel darah merah.
Bit diblender, disaring, kemudian ambil air setengah gelas. Campurkan jus ini dengan jus wortel lalu segera minum. Dianjurkan meminum jus ini tiga kali sehari sebanyak setengah gelas selama haid. Jangan terlalu banyak meminumnya karena dapat berakibat pusing sebagai akibat sifat pembersihnya yang kuat.

5. Kopi menigkatkan ingatan
Para periset di University of Arizona menemukan bahwa dengan meminum segelas kopi di pertengahan siang dapat membantu menurunnya ingatan jangka pendek yang banyak dialami orang-orang pada jam tersebut. Jika Anda tak terbiasa minum kopi, hindari kemungkinan efek samping seperti gemetar, pusing, dan lapar. Anda dapat mencoba minuman denga kafein lebih ringan seperti teh.

6. Daun pepaya: pahit rasanya, banyak manfaatnya
Daun papaya dapat mengobati malaria, sakit perut, dan kurang nafsu makan, caranya ambil daun papaya agar sebanyak 1-2 telapak tangan, garam sedikit, dan air hangat secangkir. Campuranb ini diblender, diperas, dan diambil airnya kemudian diminum sekali sehari satu ramuan, diulang tiga hari.

7. Belimbing, buah favorit para pediet
Belimbing mengabndung vitamin A dan C, antioksidan yang mampu melawan radikal bebas dan meningkatkan daya tahan tubuh. Belimbing manis kaya akan pektin yang mampu menjerat kolesterol, mencegah hepatitis dan asam empedu yang terdapat dalam usus dan membantu pembuangannya. Serat bermanfaat memperlancar proses pencernaan. Boleh dikatakan bahwa buah ini adalah favorit bagi yang ingin tetap langsing.

8. Kentang untuk membersihkan isi perut
Jika perut Anda terasa penuh dan susah buang air besar, ramuan kentang ini dapat membantuu. Caranya potong-potong kentang dan masukkan ke dalam air panas yang telah diberi sedikit garam, lalu rendam semalaman. Saring air kentang dan minum pagi-pagi sebelum sarapan. Ulangi terus cara ini hingga Anda merasa ada perubahan yang baik pada perut Anda.

9. Tomat mengurangi resiko kanker prostat
Tomat dan produk olahahnnya seperti jus dan saus tomat, sumber likopen zat gizi tanaman  yang merupakan antioksidan pencegah kanker. Dalam sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of The National Cancer Institute, Maret 2002, periset di Brigham and Women’s Hospital dan Harvard School of Public Health menemukan bahwa dengan mengonsumsi buah tomat dan produknya, kita mengurangi resiko pria terkena kanker prostat.

10. Hati, minyak ikan, dan kuning telur atasi depresi
Vitamin B12 yang tinggi membantu menyembuhkan seseorang dari depresi. Penelitian yang dipublikasikan dalam BMC Psychiatry mendukung ide tersebut pada pasien penderita depresi yang minum suplemen vitamin ini mengalami respon lebih baik terhadap antidepresan. Vitamin B12 banyak ditemukan dalam makanan yang berasal dari hewan, terutama hati, minyak ikan, dan kuning telur.

0 komentar:

Posting Komentar

 

ALEXA RANK

FOLLOW ME

HOW MANY VISITORS ?